Ini Anggota Bawaslu Terpilih Se-Kepulauan Nias Masa Bakti 2023-2028

Redaksi
0



Gunungsitoli | Setelah sempat diundur, akhirnya Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI)  mengumumkan anggota Bawaslu Kabupaten/Kota se-Kepulauan Nias masa jabatan 2023 - 2028.

Pengumuman tersebut tertuang dalam Pengumuman Bawaslu RI Nomor : 25721/KP.01.00/K/08/2023 tanggal 18 Agustus 2023 yang ditandatangai Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja. 

Adapun nama-nama Anggota Bawaslu terpilih untuk Kepulauan Nias adalah sebagai berikut :

Kabupaten Nias :
Adirman Mendrofa, 
Elfrida Lombu, 
Syawalman Kharim Waruwu. 

Kabupaten Nias Barat :
Efori Zaluchu, 
Nahaso Waruwu, 
Toni Kustianto Gulo. 

Kabupaten Nias Selatan:
Neli Pesta Hartati Zebua, 
Romanus Ikhlas Halawa, 
Yosua Buulolo. 

Kabupaten Nias Utara:
Edikania Zega, 
San Ristiani Laoli, 
Yanser Wardin Harefa. 

Kota Gunungsitoli:
Elmizarti, 
Lutherman Harefa, 
Nur Alia Lase. 

Pengumuman tersebut juga bersamaan untuk Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Utara, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara. Anggota Bawaslu terpilih akan dilantik menggunakan baju adat daerah masing-masing. (Donal) 

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)