Pasca Pengumuman DCT, Golkar Kota Sibolga Tancap Gas Rumuskan Strategi Pemenangan

SW25
0
Ketua DPD Golkar Kota Sibolga saat memberikan pembekalan kepada caleg Golkar se-Kota Sibolga


Kota Sibolga - DPD Partai Golkar Kota Sibolga menggelar Rapat Persiapan Pemenangan (RP2) Partai Golkar pada Pemilu 2024, di Meeting Room Hotel Wisata Indah, Jl. MT. Haryono. Sibolga, Senin (6/11/2023)


RP2 Partai Golkar Kota Sibolga tersebut dihadiri pengurus DPD Golkar Kota Sibolga, diantaranya . Ketua DPD Golkar Kota Sibolga, Jamil Zeb Tumori, Sekretaris Nurdin Z dan Ketua Fraksi Golkar di DPRD Sibolga. Suryanti Sidabutar.


Selain itu, seluruh caleg Golkar baik tingkat Kota maupun provinsi dan nasional ikut serta pada rapat persiapan pemenangan tersebut,.diantaranya caleg pusat dapil Sumut 2, Fitri K. Tandjung, caleg provinsi dapil 9, Hotma Nainggolan dan Lisma Dewi.


Ketua DPD Golkar Kota Sibolga, Jamil Zeb Tumori mengatakan RP2 hari itu dilaksanakan sebagai tindaklanjut dari putusan KPU terkait Daftar Caleg Tetap (DCT) yang telah diumumkan pada 3 November 2023 lalu.

Suasana RP2 Partai Golkar Kota Sibolga

Pasca pengumuman tersebut, Golkar harus bergerak cepat merumuskan strategi yang akan diambil untuk memenangkan Pemilu 2024.


"Golkar menyadari pemilu nanti penuh dengan tantangan. Semua partai pasti berkeinginan untuk menang. Maka Golkar ingin menjadi pemenang yang sesungguhnya. Untuk mencapai itu Golkar sudah menyiapkan segala sesuatunya," kata Jamil.


Salah satu modal penting bagi Golkar adalah caleg-caleg yang diusung oleh Golkar adalah tokoh-tokoh yang berkualitas dan teruji ditengah-tengah masyarakat.


"Insya Allah caleg-caleg Golkar itu bukan kaleng-kaleng. Mereka diusung dengan memperhatikan rekam jejak masing-masing. Dan saya bisa menggaransi mereka adalah orang-orang yang siap bekerja untuk rakyat," ungkap Jamil.


Modal Golkar lainnya adalah sepak terjang Golkar yang setia berjuang untuk rakyat. Golkar diakui menjadi satu-satunya partai yang bekerja untuk rakyat tanpa iming-iming. Bahkan, kata Jamil, Golkar selalu melampaui apa yang ia janjikan.


"Gak usah saya sebutkan lagi, karya nyata Golkar itu terpampang nyata di Sibolga," ujarnya.


Masih kata Jamil. Meskipun modal Golkar sudah lebih dari cukup, namun dinamika dilapangan adalah tantangan terbesarnya. Rapat persiapan hari itu pun dimaksudkan untuk mempersiapkan Golkar siap atas segala kemungkinan. 


"Jadi semua memang dirumuskan untuk meraih kemenangan di Pemilu 2024 nanti. Golkar menang, rakyat sejahtera dan bahagia," pungkasnya. (SW25)

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)