![]() |
Ketua Umum PP PERTI Buya H.M. Syarfi Hutauruk saat menyampaikan tausyiah diacara Buka Puasa Bersama Keluarga Besar PP PERTI dan Organisasi Serumpun |
Buka puasa bersama bertajuk "Menjalin Ukhuwah, Membangun Kekuatan Ummah" tersebut dihadiri oleh Ketua Umum PP PERTI, Buya Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM, Sekretaris Jenderal Zulhendri Chaniago, pengurus organisasi serumpun, yakni Persatuan Wanita Perti (Perwati), Pemuda Perti, Keluarga Mahasiswa Tarbiyah Islamiyah (KMTI), sejumlah pimpinan lembaga bentukan Perti dan ratusan pengurus.
Bertindak sebagai penceramah pada kegiatan tersebut adalah Dr. H. Anwar Sanusi selalu Ketua Majelis Pakar PP PERTI, dan Buya H.M. Syarfi Hutauruk, yang juga Ketua Umum PP PERTI.
Disela buka puasa bersama tersebut, Buya H.M. Syarfi Hutauruk, kepada limakabar.com mengatakan bahwa buka puasa bersama selain sebagai sebuah budaya bangsa Indonesia, juga sebagai momentum mempererat ikatan ukhuwah Islamiyah di keluarga besar Persatuan Tarbiyah Islamiyah.
![]() |
Ketua Umum PP PERTI, Buya H.M. Syarfi Hutauruk |
Walikota Sibolga periode 2010-2015 dan 2016-2021 ini mengungkapkan bahwa kekuatan sebuah jamaah ada pada ikatan ukhuwahnya. Ukhuwah dimaksud adalah ukhuwah Islamiyah yang menyandarkan jalinan persaudaraan atas dasar keimanan kepada Allah SWT.
"Tentu selain bersilaturrahmi, kesempatan ini juga dimanfaatkan untuk berdiskusi tentang pengembangan PERTI dimasa yang akan datang," kata Buya Syarfi.
Anggota DPR RI sejak tahun 1997-2009 ini mengatakan, untuk pengembangan PERTI pihaknya berdasarkan hasil Rakernas Tahun 2024, telah berhasil membentuk lima lembaga baru yang berada dalam naungan PP PERTI.
Kelima lembaga tersebut yakni, 1) Lembaga Pengembangan Pendidikan PERTI, 2) Badan Wakaf PERTI, 3) Lembaga Ekonomi Umat dan Koperasi PERTI, 4) Lembaga Zakat PERTI, dan 5) Lembaga Dakwah dan Thariqat PERTI.
"Khusus Lembaga Pengembangan dan Pendidikan PERTI ini, Alhamdulillah, sebagai Direktur Eksekutifnya Al Ustadz Prof. Dr. H. Abdul Somad. Dan Insya Allah akan menyelenggarakan Muzakarah Ulama PERTI tentang Pendidikan di Pekan Baru, pada tanggal 23 April 2025 yang akan datang, insya Allah," terang Buya Syarfi.
"Muzakarah Ulama PERTI ini Insya Allah akan dibuka oleh Bapak Menteri Agama RI, Prof.Dr. Nasaruddin Umar," tambahnya.
Masih kata Buya Syarfi. Sebagai salah satu ormas terbesar di Indonesia, PP PERTI bersyukur awal Ramadhan tahun 1446 H/ 2025 M dijalankan serentak oleh seluruh umat Islam di Indonesia.
Kebersamaan tersebut, lanjutnya membawa suasana yang damai dalam menjalankan puasa khususnya dalam mengisi malam-malam Ramadhan dengan berbagai ibadah.
"PERTI sangat bersyukur sekali, awal puasa kita tahun ini sama. Mudah-mudahan kebersamaan itu berlanjut hingga Hari Raya Idul Fitri tahun 1445 H ini," tuturnya.
Untuk PERTI sendiri, lanjutnya. Ramadhan menjadi bulan pengoptimalan visi besar PERTI khususnya dibidang dakwah.
![]() |
Dr.H. Anwar Sanusi saat memberikan tausyiah Ramadhan di Acara Buka Puasa Bersama PP PERTI |
Selain dakwah yang disampaikan melalui metode pembelajaran di madrasah atau pesantren, PERTI juga menyasar pengembangan dakwah melalui kuliah agama/ ceramah di masjid-masjid sepanjang Ramadhan.
Bahkan lanjutnya.Dalam rangka mewujudkan salah satu trilogi PERTI (pendidikan, dakwah dan sosial), melalui Lembaga Dakwah dan Thariqah, PP PERTI baru saja melaunching (meluncurkan) program dakwah di kanal youtube bertajuk Percikan Tinta Kuliah Ramadhan (PERTI KURMA)
Program tersebut dapat dikuti oleh umat Islam khususnya warga PERTI melalui chanel PERTI ONLINE @PPPERTI, setiap hari sepanjang Ramadhan.
"Kita ingin memanfaatkan momen Bulan Ramadhan untuk memperdalam ilmu dan memperkuat dakwah. Semoga kita semua dapat meraih keberkahan di bulan yang penuh rahmat ini," pungkasnya.
![]() |
Dr. H. Anwar Sanusi, Ketua Majelis Pakar PP PERTI |
Sebelumnya, Mantan Ketua Umum PP PERTI, Buya H. Basri Bermanda mengapresiasi Kepengurusan PP PERTI periode 2022-2027 yang dipimpin oleh Buya H.M. Syarfi Hutauruk.
Tokoh PERTI yang saat ini menjabat sebagai Ketua Majelis Pertimbangan PP PERTI ini menilai, dalam kurun waktu tiga tahun terakhir, keberadaan PERTI semakin dirasakan oleh masyarakat.
Ia mengaku bersyukur, PERTI telah berkembang dengan baik, diisi dengan kegiatan yang konstruktif serta sosialisasi dan hasilnya sudah mulai terlihat ditengah-tengah masyarakat.
"PERTI sekarang sudah berkembang dengan baik. Kegiatan dan sosialisasi di masyarakat sudah mulai terlihat. Dan banyak tokoh-tokoh PERTI yang dipercaya menduduki jabatan dan posisi strategis baik di pemerintahan maupun ormas," kata Buya H. Basri Bermanda.
Sementara itu, Dr. H. Anwar Sanusi dalam tausyiahnya menyampaikan esensi iman dalam Islam serta kaitannya dengan Bulan Suci Ramadhan.
Ketua Majelis Pakar PERTI ini mengungkapkan bahwa Iman sebagai sebuah pengejawantahan ketuhanan yang diikrarkan dalam hati, diucapkan dengan lisan dan diamalkan oleh seluruh tubuh.
Iman adalah sebuah sistem yang memadukan kesamaan hati, perkataan dan perbuatan.
Kegiatan buka puasa bersama hari itu dirangkai pula dengan penyerahan paket bantuan sembako dan kain sarung dari Keluarga Wakil Presiden RI ke-11 dan ke-13, Bapak H. Jusuf Kalla.
Selain itu, diserahkan pula bantuan Kurma dari Menteri Agama RI, Dr. Nasaruddin Umar yang diperuntukkan bagi jamaah, pimpinan pondok pesantren dan para ustadz dan mubaligh PERTI.